Manfaat
Internet Untuk Pembelajaran
Media Pembelajaran adalah bagian penting dalam sebuah sistem
pembelajaran. Dengan adanya suatu media pembelajaran dapat mempermudah proses
belajar mengajar sehingga proses belajar dapat berjalan dengan lancar dan
efektif sebab media pembelajran menyediakan berbagai macam metode serta jenis-jenis
media yang dibutuhkan pengguna.
Media Pembelajaran merupakan sarana untuk memperoleh
informasi, informasi harus dicari dari sumber-sumber informasi. Yang merupakan Salah
satu sumber informasi adalah internet. Internet merupakan pusat informasi yang baik
untuk semua bidang. Semua aspek kehidupan baik yang berdampak positif maupun yang
berdampak negative dapat dengan mudah diakses serta diperoleh dari internet. Dengan
demikian dalam pemanfaatan internet kita harus memiliki filter keimanan dan
moralitas yang baik untuk dapat menyeleksi semua informasi yang akan kita
peroleh.
Perkembangan
teknologi pada bidang informasai, berdampak sangat luas pada semua lini
kehidupan, termasuk pada dunia pendidikan. Dengan adanya penemuan –penemuan
teknologi baru saat ini khususnya dalam
bidang informasi sangat mendukung dalam memajukan kualitas kehidupan. Dalam
rangkameningkatkan reformasi pendidikan, sarana hi-tech ini mulai banyak
digunakan dalam mempercepat perkembangan di sektor pendidikan.
Adapun manfaat internet bagi kepentingan pembelajaran adalah:
1.
Menambah
wawasan, pengetahuan, pergaulan serta pengembangan karier
a.
Meningkatkan
komunikasi dengan seluruh masyarakat lain
b.
Meningkatkan kepekaan terhadap permasalahan yang ada
diseluruh belahan benua.
c.
Informasi
beasiswa, lowongan pekerjaan, pelatihan dan banyak lagi informasi lainnya
2.
Pusat
Informasi
a.
Akses
informasi IPTEK
b.
Bahan
ajar untuk semua bidang pelajaran
c.
Bahan
Pustaka atau referensi
d.
Informasi
media dan metodologi pembelajaran
3.
Pengembangan
Profesional
a.
Berbagi
sumber informasi antaralain rekan sejawat
b.
Berkomunikasi
keseluruh belahan benua
c.
Berpatisipasi
dalam forum dengan teman sejawat baik local maupun teinternasional
d.
Untuk belajar berinteraktif
e.
Untuk
dapat meningkatkan pengetahuan
4.
Belajar
sendiri secara cepat :
a.
Dapat
meningkatkan pengetahuan
b.
Dapat mengembangkan kemampuan dibidang penelitian
Kelebihan
internet sebagai media pembelajaran:
1.
Internet memberikan sambungan (konektivitas)
dan jangkauan yang sangat luas sehingga akses data dan informasi tidak dibatasi
waktu, tempat, dan negara.
2.
Akses infromasi di internet tidak dibatasi
oleh waktu karena dunia maya yang dihadirkan secara global. kita dapat melakukan
pencarian informasi melalui internet kapan saja selama 24 jam.
3.
Akses
informasi melalui internet lebih cepat jika dibandingkan dengan mencari
informasi pada halaman-halaman buku-buku yang ada di perpustakaan. tinggal mengklik
icon tertentu, maka akan muncul di layar monitor komputer kita apa yang kita
inginkan.
4.
Internet juga menyediakan berbagai kegiatan
pembelajaran interaktif seperti fasilitas elearning yang diselenggarakan oleh
lembaga-lembaga tertentu yang dapat meningkatkan kemampuan intelektual, seperti
sekolah menulis online, dll. Dengan menjadi anggota pada kegiatan tersebut dan
mengikuti ketentuan yang ditetapkan oleh lembaga tersebut.
5.
Kita dapat berdiskusi dengan teman-teman
sebaya mengenai berbagai hal jika kita memasuki mailing list atau melakukan
chatting.
6.
Dibandingkan dengan membeli buku atau
majalah asli, penelusuran informasi melalui internet jauh lebih murah. Apalagi
pada saat ini banyak situs yang menyediakan jasa informasi secara cuma-cuma. tinggal
mengunduh atau mencetak informasi yang di butuhkan.
Internet merupakan sumber belajar
yang harus di manfaatkan oleh semua kalangan terutama guru dimana di dalam
internet terdapat berbagai informasi
yang dapat di peroleh dan terupload setiap detiknya.
Pemanfaatan internet pada saat ini
masih berada pada level perguruan tinggi, dan itupun belum merata. Sedangkan
pada level SD sampai dengan SMU/SMK, pemanfaatan internet masih sangat rendah
serta terbatas pada daerah yang perkotaan sudah memiliki jaringan/koneksi
internet. Dalam dunia pendidikan, dihadapkan pada kendala bahwa metode
pembelajaran yang diterapkan sudah tidak manpu memenuhi kebutuhan dunia
pendidikan yang ada saat ini.
Miris, guru atau pengajar masih sedikit sekali
menggunakan media internet sebagai media pembelajaran, kemungkinan penyebabnya
ke kurang pahamnya guru menggoperasikan komputer, sehingga timbul rasa minder
dalam diri seorang guru untuk mengajak siswanya belajar dengan menggunakan
media internet ,pada kenyataannya mau ataupun tidak kita tidak mungkin dapat terhindar dari
teknologi komonikasi dan informasi yang semakin berkembang dari tahun ke tahun.
Berbagai hal dapat dilakukan seorang guru agar mampu menyesuaikan diri dalam
era pembelajaran yang semakin canggih ini, terutama menggunakan media pembelajaran
internet.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar